ANALISIS PENGARUH PERIKLANAN DAN PROMOSI PENJUALAN TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN PADA ALFAMART CABANG SOEKARNO HATTA NO 791 BANDUNG

  • Riyandi Nur Sumawidjaya STIE INABA
  • Wibi Garini STIE INABA
Keywords: Periklanan, Promosi Penjualan, Minat Beli Konsumen

Abstract

Promosi adalah berbagai kegiatan
perusahaan untuk mengkonsumsi dan
mempromosikan produknya kepada
pasar sasaran. PT Sumber Alfaria
Triajaya Tbk yang dikenal dengan
Alfamart, yang bergerak dibidang jasa
sebagai penyedia kebutuhan akan
produk yang dibutuhkan oleh
masyarakat. PT. Sumber Alfaria Trijaya
Tbk memiliki potensi pasar yang besar,
usaha dijalankan dengan menggunakan
strategi franchise. Metode yang
digunakan dalam penelitian ini yaitu
deskriptif dan verifikatif. Berdasarkan
Hasil Penelitian Periklanan sudah
cukup baik dan dapat diterima
konsumen, hal ini dibuktikan dengan
analisis deskriptif yang menunjukkan
lebih banyak responden menyatakan
setuju terhadap periklanan di alfamart
tersebut. Promosi penjualan yang
dilakukan alfamart sudah cukup baik
dan dapat diterima konsumen, hal ini
dibuktikan dengan analisis deskriptif
yang menunjukkan lebih banyak
responden menyatakan setuju
terhadap promosi penjualan yang
dilakukan alfamart tersebut. Minat beli
konsumen tergolong tinggi, hal ini
dibuktikan dengan analisis deskriptif
yang menunjukkan lebih banyak
responden memiliki minat beli tinggi di
alfamart tersebut. Periklanan secara
parsial berpengaruh signifikan terhadap
minat beli konsumen. Pengaruh
variabel tersebut terhadap minat beli
konsumen bersifat positif, yang berarti
semakin baik periklanan maka semakin
tinggi pula minat beli konsumen. Besar
peningkatan minat beli konsumen
dengan adanya peningkatan periklanan
adalah sebesar 19,1%. Promosi
penjualan secara parsial berpengaruh
signifikan terhadap minat beli
konsumen. Pengaruh tersebut bersifat
positif yang berarti semakin baik
promosi penjualan maka semakin tinggi
minat beli konsumen. Besar
peningkatan minat beli konsumen
dengan adanya peningkatan promosi
penjualan sebanyak 1 satuan adalah
sebesar 37,8%. Periklanan dan
promosi penjualan secara bersamasama juga berpengaruh signifikan
terhadap minat beli konsumen. Besar
pengaruh tersebut adalah sebesar
52,1% sedangkan sisanya sebanyak
47,9% dipengaruhi oleh sebab lain di
luar kedua variabel tersebut.

Author Biographies

Riyandi Nur Sumawidjaya, STIE INABA

Riyandi Nur Sumawidjaya, Drs., M.M. Pendidikan Terakhir S2, Sekarang menjadi
Dosen Tetap di STIE INABA.

Wibi Garini, STIE INABA

Wibi Garini, S.E. merupakan alumni mahasiswa STIE INABA.

Published
2016-04-29