ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN SEBELUM DAN SESUDAH GO PUBLIC PADA PT BANK BJB, TBK DITINJAU DARI RETURN ON ASSETS (ROA) DAN RETURN ON EQUITY (ROE)

  • Yoyo Sudaryo STIE INABA
  • Serly Cahyanurani Gojali STIE INABA
Keywords: Kinerja Keuangan, Go Public, Return On Assets (ROA), Return On Equity (ROE)

Abstract

Perusahaan setelah mengalami Go Public
mengalami penurunan kinerja
perusahaan. Suatu kinerja perusahaan
akan berbeda dengan adanya tambahan
modal yang terjadi setelah go public
apabila dibandingkan dengan
sebelumnya sehingga tujuan perusahaan
dengan memperdagangkan saham pada
bursa efek adalah memaksimalkan nilai
saham dikarenakan nilai saham yang ada
adalah kekayaaan para pemegang
sahamnya. Dengan berpedoman pada
pencapaian nilai yang maksimal berarti
perusahaan dapat mengelola sumber
daya yang terbatas untuk menghasilkan
nilai yang maksimal. Perkembangan
kinerja keuangan PT Bank BJB Tbk
sebelum go public dilihat dari faktor ROA
dan ROE adalah nilai ROA terbesar Bank
BJB sebelum Go Public terdapat pada
tahun 2008 sebesar 3,2% dan nilai ROA
terkecil terdapat pada tahun 2007
sebesar 2,4%. Sedangkan untuk nilai ROE
PT Bank BJB Tbk sebelum go public, nilai
ROE terbesar terdapat pada tahun 2009
sebesar 22,94% dan nilai ROE terkecil
terdapat pada tahun
2007.Perkembangan kinerja keuangan PT
Bank BJB Tbk setelah go public dilihat
dari faktor ROA dan ROE adalah nilai ROA
terbesar Bank BJB sesudah Go Public
terdapat pada tahun 2013 sebesar 2,47%
dan nilai ROA terkecil terdapat pada
tahun 2014 sebesar 1,90% dengan ratarata ROA dari tahun 2011-2014 adalah
sebesar 2.23%. Sedangkan untuk nilai
ROE PT Bank BJB Tbk setelah go public,
nilai ROE terbesar terdapat pada tahun
2010 sebesar 27,60% dan nilai ROE
terkecil terdapat pada tahun 2014
sebesar 15,81% dengan rata-rata ROE
dari tahun 2011-2014 sebesar 18.51%
Secara grafik dapat dilihat bahwa nilai
ROE dari tahun 2011 sampai tahun 2014
mengalami kenaikan sedangkan
penurunann terjadi pada tahun 2014.
Untuk ROA, terlihat bahwa pada tahun
2011 sampai tahun 2013, ROA terlihat
naik dengan kenaikan yang signifikan
terjadi pada tahun 2013 dan penurunan
terjadi pada tahun 2014.

Author Biographies

Yoyo Sudaryo, STIE INABA

Dr. Yoyo Sudaryo., S.E., M.M., Ak., CA. Pendidikan Terakhir S2, Sekarang menjadi
Dosen Tetap di STIE INABA

Serly Cahyanurani Gojali, STIE INABA

Serly Cahyanurani Gojali, S.E. merupakan alumni mahasiswa STIE INABA.

Published
2016-04-29