ANALISIS HUBUNGAN RASIO LIKUIDITAS, DAN RASIO SOLVABILITAS TERHADAP RASIO PROFITABILITAS PADA PT TELKOM TBK

  • Yoyo Sudaryo STIE INABA
  • Fitri Widiarni STIE INABA
Keywords: Current Ratio, Debt to total assets, Return on assets

Abstract

Perkembangan telekomunikasi di era
global saat ini semakin cepat seiring
dengan pesatnya laju teknologi informasi.
Di sisi lain alih informasi telekomunikasi
diharapkan mampu mengembangkan
kualitas dan pengetahuan masyarakat.
Teknologi memudahkan aktivitas manusia
dalam berkomunikasi dan mampu
menghemat biaya. Kemajuan teknologi
saat ini tidak lagi memisahkan antara
teknologi informasi dan komunikasi.
Penelitian ini bertujuan untuk
menganalisis hubungan rasio likuiditas,
dan rasio solvabilitas terhadap rasio
profitabilitas..Kinerja keuangan
perusahaan diukur dengan menggunakan
rasio keuangan :Current ratio, dandebt to
total assets, terhadapreturn on assets.
Metode yang digunakan dalam penelitian
ini adalah deskriptif dan asosiatif. Peneliti
menggunakan data sekunder dan
mengumpulkan berbagai dokumen,
laporan, dan sumber-sumber lainnya
berupa neraca dan laporan laba rugi PT
Telkom Tbk dari tahun 2007 sampai 2014.
Untuk menjawab hubungan antara current
ratio, dan debt to total assets, terhadap
return on assets maka digunakan analisis
korelasi menjawab pengujian hipotesis.
Hasil dari penelitian ini pembahasan serta
kesimpulan adalah sebagai berikut: kinerja
keuangan (current ratio, debt to total
assets, dan return on assets) perusahaan
mengalami fluktuasi, PT Telkom Tbk
terdapat hubungan dan saling berkaitan.
Hubungan kinerja keuangan diketahui dari
perhitungan korelasi t-hitung adalah
0.572. nilai tersebut rendah dari t-tabel
sehingga dapat disimpulkan bahwa kinerja
keuangan perusahaan belum mengalami
perubahan yang signifikan. Current Ratio

Author Biographies

Yoyo Sudaryo, STIE INABA

Dr.Yoyo Sudaryo. SE., Ak., MM., CA lahir di Ciamis, 09 Desember 1969 Pendidikan Terakhir
S3 (2013), Sekarang menjadi Dosen di YIM STIE INABA.

Fitri Widiarni, STIE INABA

Fitri Widiarni, S.E, merupakan alumni mahasiswa STIE INABA

Published
2015-12-29