PENGARUH KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN TERHADAP RETURN SAHAM

(Study Empiris pada Perusahaan Go Public Industri Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2014)

  • Ita Kumaratih STIE INABA
Keywords: Earning Per Share (EPS), Price Earning Ratio (PER), Price Book Value (PBV), Loan to Deposit Ratio (LDR), Return On Equity (ROE), return saham (RS)

Abstract

Analisis dari data-data yang diperoleh
dilakukan dengan menggunakan regresi data
panel dengan pendekatan fixed effect model,
mengingat data yang diperoleh merupakan
gabungan dari data time series dan cross
section. Hipotesis I dan II menggunakan
Earning Per Share (EPS), Price Earning Ratio
(PER), Price Book Value (PBV), Loan to Deposit
Ratio (LDR) dan Return On Equity (ROE)
sebagai variabel bebas dan return saham (RS)
sebagai variabel terikatnya. Untuk kemudahan
analisis, digunakan bantuan software EViews
4.0. Hasil dari penelitian ini, pada uji hipotesis
I dan II ditunjukkan bahwa secara simultan
Earning Per Share (EPS), Price Earning Ratio
(PER), Price Book Value (PBV), Loan to Deposit
Ratio (LDR) dan Return On Equity (ROE)
mempunyai pengaruh yang signifikan pada
return saham (RS) dengan besar pengaruh
89.07%. Dalam uji parsial, Price Book Value
(PBV) dan Loan to Deposit Ratio (LDR)
memiliki pengaruh yang signifikan terhadap
return saham. Sedangkan Earning Per Share
(EPS), Price Earning Ratio (PER) dan Return On
Equity (ROE) tidak memiliki pengaruh yang
signifikan terhadap return saham.

Author Biography

Ita Kumaratih, STIE INABA

Ita Kumaratih, lahir di Cirebon, 27 September 1964, Pendidikan Terakhir S2 (2006), Sekarang
menjadi Dosen di YIM STIE INABA.

Published
2015-12-29