KNOWLEDGE MANAGEMENT: UPAYA PENCIPTAAN INDUSTRI KREATIF DIGITAL YANG UNGGUL

  • Asti Nur Aryanti Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Indonesia Membangun (INABA)
Keywords: Knowledge Management, Industri Kreatif Digital Unggul

Abstract

Industri kreatif digital sebagai subsektor industri kreatif yang menjadi prioritas pada tahapan ketiga pengembangan industri kreatif nasional, perlu pengembangan melalui strategi yang tepat. Titik tumpu industri ini adalah ide/gagasan untuk menghasilkan produk digital kreatif. Jika tidak dikelola, ide yang dimiliki setiap individu sulit dikonversi menjadi pengetahuan organisasi. Knowledge management sebagai media pengelolaan ide, dapat mengartikulasikan pengetahuan individu menjadi pengetahuan bersama. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Responden penelitian ini adalah pelaku bisnis kreatif digital Kota Bandung yang mengetahui secara jelas proses knowledge management. Data dikumpulkan melalui metode observasi, penyebaran kuesioner, dan in depth interview. Hasil penelitian menunjukkan bahwa industri kreatif digital di Kota Bandung memiliki permasalahan dalam menerapkan knowledge management yang efektif. Kepemilikan pengetahuan personal, prosedur kerja dan teknologi belum optimal diterapkan dalam penyelesaian pekerjaan.

Published
2020-08-25