ANALISIS DETERMINAN MENURUNNYA PENJUALAN PADA PT. HOLCIM INDONESIA

  • Anisa Amalia STIE EKUITAS
  • Ade Imam Muslim STIE EKUITAS
Keywords: Distribution cost, Promotion Cost, Sales

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
determinan dari tingkat penjualan di PT.
Holcim Indonesia, Tbk. periode 2009-2016.
Variabel yang diambil adalah biaya
distribusi dan biaya promosi. Penelitian ini
dimotivasi oleh penurunan tingkat
penjualan semen di PT. Holcim Indonesia,
Tbk, akan tetapi biaya promosi dan
distribusi meningkat. Hal ini tentu
bertentangan dengan beberapa studi
empiris. Data yang dikumpulkan diunduh
langsung dari laporan keuangan PT.
Holcim Indonesia yang terpublikasi di
Bursa Efek Indonesia periode tahun 2009-
2016. Untuk menganalisis data digunakan
metode regresi linier berganda. Hasil dari
penelitian ini menemukan bahwa biaya
distribusi berpengaruh secara signifikan
terhadap penjualan semen di PT. Holcim,
Indonesia, Tbk. sementara itu, biaya
promosi berpengaruh namun tidak
signifikan terhadap penjualan semen di
PT. Holcim Indonesia, Tbk. Dengan
demikian, biaya distribusi merupakan
memiliki determinasi yang lebih tinggi
dibandingkan biaya promosi terhadap
penjualan semen di PT. Holcin Indonesia,
Tbk.

Author Biographies

Anisa Amalia, STIE EKUITAS

Anisa Amalia, S.E. Pendidikan terakhir S1. Sekarang bekerja sebagai bag. Keuangan CV.
Donat Madu

Ade Imam Muslim, STIE EKUITAS

Ade Imam Muslim, S.Pd., S.Akt., M.Si. Pendidikan terakhir S2. Sekarang menjadi Dosen
di STIE Ekuitas

Published
2017-08-29